Tuesday 29 April 2008

Virgin Suicides

Penulis Jeffrey Eugenides
Published by Dastan Books

Novel ini saya beli karena saya penasaran dengan film berjudul sama yang sampai sekarang belum juga saya temukan DVD-nya. Novel ini menceritakan tentang kehidupan keluarga Lisbon yang mempunyai 5 anak perempuan, Mr.Lisbon adalah seorang guru matematika di sekolah putri-putrinya dan Mrs.Lisbon adalah seorang ibu rumah tangga yang taat beragama.

Konflik dimulai ketika si bungsu Cecilia melakukan bunuh diri sehingga sang ibu ketakutan dan berusaha mencegah saudara Cecilia yang lain menirunya denggan menjadikan mereka tahanan di rumah sendiri. Berbagai intrik mengenai kehidupan remaja normal yang diimpikan gadis-gadis keluarga Lisbon mendominasi alur cerita; kisah cinta, cita-cita, serta kebebasan.

Novel ini mempunyai inti cerita yang sangat menarik, namun sayang, penerbit novel ini tidak menerjemahkan bahasa aslinya dengan baik sehingga menurut saya buku ini jadi agak sulit ditangkap maknanya. Mungkin bila membaca novel aslinya akan memudahkan pembaca menangkap alur ceritanya. Setelah membaca novel ini saya semakin penasaran dengan filmnya.

Sekedar info, film The Virgin Suicides disutradarai poleh Sofia Copola yang juga menyutradarai film Marie Antoinette. Kedua film itu dibintangi oleh pemeran utama yang sama, yaitu Kirsten Dunst.

LinkWithin

Blog Widget by LinkWithin